FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Berawal dari ulekan sambal untuk kebutuhan usaha kuliner, Fatri Oktavia, terinspirasi membuat pelindung wajah (face shield). Kreativitasnya itu, kini omzetnya menyentuh angka puluhan juta.
“Awalnya, saya sedang mengulek sambel untuk usaha ayam geprek. Nah, Tiba-tiba sambal itu tepercik ke mata saya sontak berpikir untuk membuat pelindung wajah,” ucap Fitri Oktavia, Selasa (14/7).
Tak butuh lama, ia dan suaminya pun segera membeli bahan-bahan untuk membuat face shield. Lantas dibuatlah pelindung wajah agar terhindar dari percikan ulekan sambel di wajah.
Tak disangka, adiknya mengambil foto dirinya yang sedang mengenakan face shield dan mengunggahnya ke Facebook. “Beberapa lama kemudian ada yang komentar tanyakan harga pelindung wajah itu,” paparnya.
Berangkat dari situ, sambung Gadis—sapaan akrabnya, dirinya mulai membuat sekira 10 buah face shield dengan model standar kebanyakan yang dijual. Iapun menjual dimana satu face shield dibanderol seharga Rp10ribu.
“Setelah kita jual, banyak masukan. Nah, kita buatlah yang bisa tulis nama. Ternyata, banyak permintaan dari teman-teman namun harga yang berbeda. Kalau tulis nama itu Rp15ribu per buah,” katanya.
Kata Gadis, produk face shield ini merupakan asli buatan rumah alias home made. Banyak varian warna yang diberikan dari produk ini, tergantung pesanan customer.
“Jadi, kita buat dirumah dan saat ini sudah terjual 1000 lembar face shield. Pesanannya dari berbagai daerah, paling jauh yang pesan dari Ambon,” ungkapnya.