Fajar.co.id, Luwu Utara -- Federasi Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional atau International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies (IFRC) Asia Pasific rupanya ikut memantau kejadian bencana alam banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara.
Dalam akun resminya di twitter, IFRC menuliskan “After devastating floods and landslides hit North Luwu seven days ago, Indonesian #RedCross #Volunteers have been carrying out search and rescue and body recovery operations as well as providing relief. We are with you!
Jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, berarti: “Setelah banjir hebat dan tanah longsor melanda Luwu Utara tujuh hari lalu, relawan Palang Merah Indonesia telah melakukan pencarian dan penyelamatan dan operasi pemulihan tubuh dan memberikan bantuan. Kami bersamamu!
Menariknya, IFRC memasang foto Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, yang tengah duduk sendiri mengenakan rompi PMI sambil menunduk memegang kacamata dengan sepatu booth penuh lumpur. Gambar Bupati perempuan pertama di Sulsel ini juga viral di facebook.
Gambar ini diberi caption tulisan dengan kalimat motivasi yang mengajak masyarakat Kabupaten Luwu Utara untuk bangkit kembali pascabencana banjir bandang. “Luwu Utara bersama orang-orang yang baik”, dengan tagar #LutraKuat #Lutrabangkit. (rls)