Sementara, Ketua Komunitas Orang Tua Anak Down Sindrom (KOADS) Makassar, Rahmatullah, mengapresiasi langkah yang ditempuh oleh PKK Sulsel dalam mendukung pendidikan anak down sindrom.
Kondisi anak down sindrom, kata dia, memang sepantasnya untuk mendapatkan perhatian lebih. Pasalnya anak down sindrom memiliki kelainan kromosom atau mengidap penyakit yang hanya mampu berfokus pada satu bidang kegiatan.
"Kondisi anak dengan down sindrom memerlukan perhatian khusus, utamanya dalam membangun skill mereka. Anak down sindrom hanya dapat fokus pada satu bidang kegiatan, jika ini terus dilatih, anak-anak ini bisa memiliki kemampuan yang bisa menjadi bekal mereka hidup mandiri," tutup Rahmatullah. (Anti/fajar)