Reuni Kelas III/B SMP Negeri 3 Polewali, Bertemu Usai 26 Tahun Berpisah

  • Bagikan

"Setelah 26 tahun baru dipertemukan. Sekolah tempat kita untuk bertemu, dan sekolah tempat kita untuk berpisah. Akan tetapi, persahabatanlah yang membuat hati dan kenangan kita selalu indah", ungkap Mukhlis.

Lain lagi dengan Usmar yang juga alumni Kelas III/B mengungkapkan salut dengan semangat teman-teman semua yang begitu bersemangat untuk bertemu setelah lama tak jumpa.

"Pada hari ini kita tidak memandang siapa teman ini, siapa teman itu, kita semua sama, kita bersaudara. Kita adalah teman kecil dulu, ketika pada waktu sekolah saling bergurau. Tidak ada yang membedakan kita. Ini satu komitmen luar biasa, satu tujuan untuk silaturahmi dan indahnya kebersamaan," kata Usmar yang juga CEO salah satu perusahaan di Kota Makassar.

Selain melepas kangen sambil bercerita, ada juga berkaraoke sambil menyanyikan lagu nostalgia untuk mengenang masa lalu waktu di sekolah dulu.

Diharapkan teman-teman alumni SMP Negeri 3 Polewali khususnya kelas III/B angkatan 1994 yang belum bergabung dapat memanfaatkan media sosial sebagai wadah untuk selalu berkomunikasi dan bersilaturahmi. Ke depannya inilah yang akan dipertahankan terus dengan berbagai agenda selanjutnya. (rls)

  • Bagikan