FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Kanwil ATR/BPN Sulsel siang tadi menyerahkan 56 sertifikat tapak tower dan komplek pegawai PLN. Penyerahan diserahkan langsung Kakanwil Agraria Tata Ruang (ATR/BPN) Sulsel, Bambang Priono.
Penyerahan juga dirangkaikan memorandum of understanding (MoU), antara PT PLN (persero) Unit Induk Wilayah Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat dengan 24 kabupaten/Kota Kantor Pertanahan se-Sulawesi Selatan di kantor PLN Sulselbar, Jl. Hertasning Makassar.
"Ini bagian dari sinergitas dan kolaborasi dalam hal pendaftaran sertifikasi aset PLN guna mempercepat proses pembangunan Infrastruktur PLN," kata Bambang. Menurutnya, jenis sertifikat yang diserahkan adalah Tapak Tower PLN serta komplek pegawai PLN.
Dia menambahkan, MoU ini adalah bentuk kontribusi positif BPN dan PLN untuk masyarakat serta hadirnya negara dalam memberikan layanan kelistrikan. Di antara sertifikat yang diserahkan 50 bidang di antaranya berada di Jeneponto lima di Takalar dan satu di Makassar. (nur/fajar)