"Khusus untuk tanggul rencana panjang kiri kanan 1218 meter. Realisasinya atau yang telah dikerjakan itu masing-masing untuk lapis satu sepanjang 288 meter dan lapis dua 16 meter. Perlu diketahui bahwa tanggul geotextile ini bukan tanggul pasir sebagaimana pemahaman teman-teman atau sebagian masyarakat saat ini. Pasir yang terlihat di sisi kanan kiri itu adalah hasil normalisasi yang dibuang ke pinggir. Di belakang atau di sampingnya baru dibuat tanggul geotextile dengan ukuran 6 lapis masing-masing 0,75 m dan lebar dasarnya 6 m. Tentu progres ini tiap hari berubah sebab pengerjaannya dipacu sesuai target balai pada tanggal 21 Agustus 2020 mendatang," papar Suaib Mansur. (rls/fajar)