FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah, meresmikan jurnal Tamalate. Peresmian ini didampingi juga Wakil Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Ketua Harian Gerakan Pramuka Haris Yasin Limpo, dan pengurus Gerakan Pramuka Sulsel lainnya.
Sebagai Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah, mengucapkan dirgahayu Gerakan Pramuka yang ke-59 tahun. Dirinya yakin, apa yang dilakukan pada kesempatan ini mendapatkan ridho Allah SWT.
"Saya mengucapkan selamat Hari Pramuka ke 59 tahun. Insyaallah yang kita lakukan ini senantiasa mendapatkan ridho dari Allah SWT dan mendapatkan petunjuk dan bimbingannya. Dirgahayu Gerakan Pramuka," ungkapnya.
Sementara, dalam sambutannya, Ketua Harian Gerakan Pramuka Sulsel, Haris Yasin Limpo, menjelaskan, bagaimana kita menjaga generasi saat ini agar terhindar dari bahaya narkoba.
"Bagaimana kita menjaga generasi menuju generasi emas," kata Haris Yasin Limpo, di Rujab Gubernur, Jalan Jendral Sudirman Makassar, Selasa, 18 Agustus 2020.
Haris mengaku sebuah kehormatan pada hari ini Jurnal Tamalate diresmikan langsung Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah.
"Hari ini telah diresmikan oleh Bapak Gubernur Sulsel Jurnal Tamalate. Ini adalah jurnal pertama di Indonesia," tutupnya. (rls/fajar)