FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof. Husain Syam, menerima kunjungan keluarga Alm. Andi Nurhayani Sapada. Kunjungan tersebut dalam rangka penyerahan beasiswa kepada mahasiswa UNM dalam rangka haul 10 tahun wafatnya Alm. Andi Nurhayani Sapada di gedung Pinisi UNM, Senin (24/8/2020)
Rektor didampingi wakil rektor 2 Karta Jayadi dan Dekan Fakultas Seni dan Desain (FSD) Tangsi menerima kunjungan keluarga Alm. Andi Nurhayani Sapada, sementara itu putri sulung alm. Andi Tenri Sao Sapada menyerahkan bantuan beasiswa penyelesaian study kepada 5 mahasiswa di FSD.
Menurut Andi Tenri, penyerahan bantuan kepada mahasiswa UNM dalam hal ini mahasiswa FSD karena FSD menjadikan karya-karya ibunya dalam bidang seni tari yang menjadi bagian dari proses akademik di UNM.
“Pemberian bantuan ini merupakan bentuk apresiasi kepada FSD karena menjadikan karya-karya ibu saya sebagai bagian dari proses akademik,” ungkapnya.
Sementara itu, Rektor UNM mengapresiasi kedatangan keluarga Alm. Andi Nurhayani Sapada ke UNM untuk memberi bantuan kepada mahasiswa UNM.
Ia mengapresiasi sosok dan karya dari Alm. dan mengatakan UNM akan selalu terbuka bagi siapa saja yang peduli terhadap pendidikan.
“Alm. Adalah sosok inspirator peduli terhadap seni budaya, khusunya budaya seni tari di Sulsel, saya juga berterimakasih karena menunjuk UNM untuk diberikan bantuan beasiswa kepada mahasiswa kami, di UNM selalu terbuka bagi siapa saja yang peduli terhadap pendidikan” ungkapnya.
Sekedar diketahui sosok Alm. Andi Nurhayani Sapada adalah pencipta Tari Paduppa, Pakarena, Bosara dan beberapa tari lainnya. (*)