FAJAR.CO.ID, BANTAENG-- Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin menjadi salah satu Pembicara pada Webinar Pembelajaran Nasional SLRT MAMPU. Beliau mewakili seluruh Kepala Daerah se-Indonesia memberikan informasi terkait Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Organisasi Warga dalam Upaya Peningkatan Kesejahteraan Warga - Pengalaman Kabupaten Bantaeng dalam mendorong Perda No.6/2018 dan Perbup No.14/2020.
Selain Bupati Bantaeng, Webinar tersebut juga menghadirkan 2 (dua) Pembicara lainnya yaitu Kepala Pusat Data dan Informasi Kesejahteraan Sosial (Pusdatin) Kementerian Sosial, Said Mirza Pahlevi, dan Plt. Direktur Pemberdayaan Sosial Perorangan, Keluarga dan Kelembagaan Masyarakat (PSPKKM) Kementerian Sosial, Bambang Sugeng.
Sejalan dengan visi misi Bupati Bantaeng, yakni meningkatkan akselerasi program pengentasan kemiskinan dan perluasan kesempatan kerja, Kabupaten Bantaeng dianggap telah melakukan inovasi dalam SLRT, karena melakukan pembiaran bagi organisasi masyarakat untuk berpartisipasi merancang Perbup guna mendukung program perlindungan sosial.
Bupati Bantaeng dalam pemaparannya mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi ruang penguatan bagi kita semua khususnya Pemkab Bantaeng, bisa hadir bersinergi dengan teman-teman yang ada di seluruh wilayah Indonesia.
Dikatakan oleh Bupati bahwa terkait dengan pendampingan yang dilakukan teman-teman dan dinamika yang ada di masyarakat khususnya organisasi masyarakat, Bantaeng telah melahirkan Perda yang kemudian dijadikan payung atau rujukan dalam merumuskan dan menghadirkan kebijakan di tengah masyarakat khususnya dalam program penganggulangan pengentasan kemiskinan bagi warga kurang mampu dan penyandang disabilitas.