FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Pandemi Covid19 bukanlah sebuah halangan untuk berinovasi. Tim Penggerak PKK Kota Makassar dalam masa pandemi, menggenjotkan pelatihan pemanfaatan pekarangan.
Melalui program pembinaan dan pemanfaatan hatinya PKK. Tim Penggerak PKK Makassar memberikan pelatihan cara pemanfaatan pekarangan dengan menanam berbagai jenis sayur mayur agar memberi nilai ekonomi.
Ketua Tim Penggerak PKK, Rossy Timur Wahyuningsing, menyampaikan melalui program pemanfaatan hatinya PKK, warga dapat memanfaatkan lahan pekarangan untuk pemenuhan kebutuhan hidup.
"Lahan yang sempit bukan lagi menjadi kendala. Dengan adanya teknologi dapat disiasati melalui hidroponik, tanaman vertikal, maupun secara organik," ujarnya, Selasa (15/09/2020).
Untuk mengurangi biaya, dapat memanfaatkan sampah plastik maupun stereform. Demikian pula dalam pembuatan pupuk, memanfaatkan sampah rumah tangga.
"Program ini menjadi salah satu program prioritas. Hasil dari pemanfaatan pekarangan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga. Jika hasil berlimpah, dapat meningkatkan perekonomian keluarga," lanjutnya.
Dalam pelatihan pemanfaatan lahan ini diikuti oleh tiga kecamatan yakni kecamatan Tallo, kecamatan Bontoala, dan kecamatan Ujung Tanah.