FAJAR.CO.ID,MAKASSAR-- Demi memudahkan mobilitas masyarakat Kota Makassar, Terminal Regional Daya menghadirkan beberapa inovasi dan layanan baru untuk kenyamanan orang-orang yang memasuki lokasi tersebut.
Menggandeng GrabCar, beberapa layanan yang di hadirkan diantaranya transportasi yang aman dan nyaman menuju berbagai destinasi di Sulawesi Selatan.
Selain itu akan menghadirkan Grab Lounge, mendukung pedagang di terminal dengan aplikasi GrabKios, kemudahan pembayaran dengan OVO, hingga GrabBenefits.
Head of Sulawesi, Grab Indonesia, Ahmad Hidayat mengatakan mengapa memilih terminal, pasalnya merupakan salah satu tempat yang kerap dikunjungi oleh masyarakat saat bepergian.
Oleh karena itu, kata Ahmad Hidayat, management sangat senang atas kemitraan strategis yang telah terwujud dengan PD Terminal Makassar Metro. Inisiatif ini sejalan dengan misi perusahaan untuk membawa dampak positif bagi masyarakat melalui teknologi.
"Tidak hanya memberikan kemudahan dan kenyamanan transportasi, melalui hadirnya GrabCar dan Grab Lounge, turut membantu pedagang di terminal untuk bisa berjualan produk digital dan menjadi mitra,"ucapnya.
Dirut PD Terminal Metro Makassar, Arsony mengatakan di terninal daya sendiri kedepan akan melakukan servis operasional sistem, mulai dari pembayaran, sistem pelayanan yang memudahkan dan menjadi sebuah solusi bagi kemajuan.
Kata Arsony, sistem dan layanan yang ada saat ini diterminal sudah bagus namun memang mesti dikembangkan lagi. Adanya kolaborasi dengan grab, semua pola-pola kerja lama yang masih dijalankan dengan sangat manual dan bertumpu pada sumber daya manual akan diubah.