FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Dalam rangka mengakselerasi pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani ( WBBM), Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI Bambang Rantam Sariwanto bersama dengan Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Kemenpan RB Jufri Rahman memberikan penguatan pada Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM se Sulawesi via daring, berpusat di Hotel Claro Makassar, Kamis(17/9/2020).
Jufri Rahman mengatakan, mereka yang berhasil memperoleh WBK/WBBM harus diberikan reward yang seimbang sesuai dengan kinerja yang diberikan.
Road Show yang dilakukan Sekjen Kemenkumham merupakan bukti komitmen top level pimpinan kemenkumham RI dalam mewujudkan pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM
Untuk itu, Jufri Rahman mengingatkan jika jajaran Kemenkumham serius mengaplikasikan tiap kata yang ada dalam mars Kemenkumham, yakni kerja keras, kerja ihlas, kerja cerdas dan menghadirkan birokrasi kelas dunia, yakinlah pembangunan ZI untuk mewujudkan WBK/WBBM akan sangat mudah terwujud.
Sementara itu, Sekjen Kemenkumham menyampaikan, saat ini ada 570 satker yang diusulkan memperoleh predikat WBK/WBBM, ini merupakan bagian yang akan dibangun di jajaran Kemenkumham dan yang ingin ditampilkan dari itu semua adalah membangun kepercayaan masyarakat kepada Kemenkumham RI.
"Caranya dengan memberikan kinerja yang terbaik bagi organisasi yang merupakan kewajiban kita semua, Semangat yang tinggi menjadi bagian penting dalam pembangunan ZI, Bekerja Ihklas/jujur/ramah tamah dalam pelayanan masyarakat," kata Bambang.