Hadirnya internet ini untuk mendukung semua usaha terkait yang sekarang ini memang lagi booming berbasis aplikasi. Dengan demikian, industry rumah tangga juga akan bisa memanfaatkan aplikasi untuk jualannya. Anak-anak yang juga masih harus belajar online, juga tentu punya dukungan sarana.
“Intinya, kalau basis data terintegrasi ini telah tersedia, pemerintah juga akan lebih mudah merumuskan dan menentukan intervensi program yang tepat,” imbuhnya.
Hanya memang, lanjut mantan anggota DPRD Makassar ini, visi pemimpin memang harus pas. Bukan yang hanya merasa pintar sendiri, sehingga akhirnya tidak ada program yang bisa diimplementasikan. “Kalau DILAN (Deng Ical-Fadli Ananda) yang memimpin Kota Makassar, insya Allah kita akan kembalikan kejayaan Kota Makassar,” kuncinya. (endra/fajar)