FAJAR.CO.ID, PANGKEP-- Jelang pemilukada serentak tanggal 9 Desember 2020 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulsel, melakukan seleksi lelang jabatan terbuka untuk 10 jabatan eselon II atau setingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan satu jabatan Sekda setingkat pimpinan tinggi pratama.
Dalam lelang jabatan terseut sebanyak 64 orang pejabat ikut bersaing. 55 orang peserta diantaran ikut bersaing untuk memperebutkan 10 jabatan OPD dan 9 orang peserta lelang jabata yang memperebutkan posisis Sekda yang memang sudah lowong sejak lima tahun terakhir.
11 jabatan lowong itu, Sekretariat daerah, Kapala badan pendapatan daerah, Kepala dinas pertanian, Kepala dinas pemadam kebakaran, Staf ahli bidang ekonomi dan pembangunan, Kepala dinas perumahan dan kawasan pemukiman, Kepala dinas pendidikan, Kepala dinas kependudukan dan pencatatan sipil, Kepala badan kesatuan bangsa dan politik, Kepala dinas kesehatan dan Kepala dinas pengendalian penduduk dan keluarga berencana.
Seleksi terbuka JPT dibuka langsung oleh Bupati Pangkep, di ruang pola kantor sekretariat daerah Kabupaten Pangkep, Jumat(9/10/2020). Untuk tahap uji kelayakan akan dilaksanakan selama 3 hari, mulai 9 sampai dengan 11 Oktober 2020, kemudian dilanjutkan dengan wawancara 17-18 Oktober 2020
Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid berharap mereka yang lolos seleksi JPT Pratama adalah mereka yang cakap, memiliki kompetensi yang sesuai, kualifikasi pendidikan yang baik, rekam jejak yang bagus serta memiliki integritas yang tinggi sehingga pejabat tersebut mampu mengemban tugas-tugas organisasi dalam membangun Pangkep ke arah yang lebih baik