FAJAR.CO.ID, MAMUJU- Warung Kopi (Warkop) Coffee Shop 77 di Jl Diponegoro, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju memperketat protokol kesehatan bagi pengunjung. Tak tanggung-tanggung pengunjung yang datang tidak memakai masker dilarang masuk.
Pemilik Coffee Shop 77, Faisal mengatakan hal ini dilakukan untuk menerapkan peraturan Gubernur Sulbar dan Peraturan Bupati Mamuju tentang adaptasi kebiasaan baru. Agar pengunjung tetap nyaman selama di cafe-nya, dia menyediakan hand sanitizer bagi pengunjung.
Tujuannya ini untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Mamuju, apalagi kita tidak tahu dari mana saja para pengujung setiap harinya,kata Ichal sapaannya, Sabtu, 17 Oktober.
Tak hanya itu, Coffee Shop 77 juga menyediakan wadah cuci tangah bagi para pengunjung warkopnya.
Setiap pengunjung wajib cuci tangah. Di luar kita pasang himbauan wajib cuci tangan sebelum masuk warkop,ujarnya.
Pemilik warkop juga terus memberikan himbauan kepada para pengunjung untuk taat protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker, cuci tangan dan jaga jarak dalam warkop, ucapnya. (rul/fajar)