AKBP Darminto juga menegaskan agar seluruh personel memahami tugas dan tanggung jawabnya serta melaksanakan pengamanan Pilkada agar tetap menjaga netralitas dalam menjalankan tugas.
“ untuk personel pengamanan agar mengetahui dan memahami tugas dan tanggung jawab sebagai personel pengamanan, hindari pelanggaran – pelanggaran yang dapat merugikan dan menimbulkan permasalahan, jangan bertindak diluar dari perintah komandan dilapangan, serta untuk personel yang putra daerah agar tetap netral “ Tegas Darminto.
“ yang tidak kalah penting untuk selalu mematuhi protokol kesehatan saat melaksanakan tugas, kita harus selalu menjadi contoh kepada masyarat untuk selalu hidup sehat ditengah pandemic Covid-19.” Pesan Danyon A Pelopor untuk seluruh personel.
Diakhir pelaksanaan Apel pengecekan, Danyon A Pelopor yang didampingi para perwiranya mengecek kesiapan personel pengamanan dengan memeriksa perlatan dan barang bawaan yang akan dipergunakan personel BKO saat melaksanakan tugas pengamanan Pilkada 2020.
“ Pengecekan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk melihat sejauh mana kesiapan anggota dan peralatan yang akan digunakan dalam pengamanan Pilkada 9 Desember mendatang “ Ujar Darminto.
Sementara itu Komandan Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan Kombes Pol Muhammad Anis P.S, S.I.K.,M.Si yang ditemui saat meninjau lokasi yang akan digunakan personel BKO Brimob Nusantara di Mako Batalyon A Pelopor mengungkapkan dalam pelaksanaan tugas, saya minta rekan-rekan harus tetap mematuhi protokol kesehatan dan jika ada Masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan silahkan diingatkan, "Itu menunjukkan keberadaan dan keseriusan kita dalam menangani covid-19 meskipun kita sedang melaksanakan pengamanan pemilukada," bebernya.