FAJAR.CO.ID, MAROS-- Kurang lebih 70 orang anak yatim piatu dari berbagai daerah dan suku di Indonesia yang dibina di Panti Asuhan Cipta Generasi Baru di Desa Bonto Bunga, Kecamatan Moncongloe, Kabupaten Maros, tampak larut dalam suasana suka cita ketika menyambut kunjungan bakti sosial sejumlah alumni SMA Negeri I Makassar Angkatan '82, Rabu (16/12/2020) sore.
Begitu iringan-iringan kendaraan mobil yang ditumpangi para alumni yang tergabung dalam wadah Ikatan Keluarga Alumni (IKA) IPA9-10 SMANSA '82 memasuki kompleks Panti Asuhan Cipta Generasi Baru, sejumlah anak langsung berhamburan menyambut dan ikut membantu menurunkan bantuan sembako, bingkisan hingga makanan siap saji.
Rombongan kegiatan bakti sosial yang dipimpin Sekretaris IKA IPA9-10 SMANSA '82, James Wehantouw didampingi Ketua Panitia Bakti Sosial Natal 2020, Rita Elisabeth serta alumni lainnya langsung berbaur bersama para anak yatim piatu dengan beragam tingkat usia mulai dari balita hingga yang sudah duduk di bangku perguruan tinggi.
Kunjungan yang kedua kalinya dilaksanakan di panti asuhan ini diawali dengan ibadah singkat yang dipimpin pelayan firman, Philipus Pakaang, lalu puji-pujian yang dipandu Ida Ruheng dan Dumondo YT, kemudian doa bersama dibawakan Rita Elisabeth, dan juga dimeriahkan penampilan paduan suara anak-anak panti asuhan.
Usai ibadah Natal yang berlangsung singkat dan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 tersebut, dilanjutkan pemberian kata sambutan oleh Dumondo YT mewakili Ketua IKA IPA9-10 SMANSA '82 Makassar dr. Suliaty Padupai yang berhalangan hadir. Sementara pemberian kata sambutan dari pihak pengurus Panti Asuhan Cipta Generasi Baru diwakili Ibu Mikha.