Nurdin Abdullah Jamu Ketua MPR RI di Rujab Gubernur

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Gubernur Sulsel, HM Nurdin Abdullah, menyambut kedatangan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) di Rumah Jabatan Gubernur dengan makan malam, Sabtu (19/12/2020).

Kedatangannya untuk memantau simulasi vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Makkasau Makassar dan Musyawarah Nasional (Munas) Ikatan Motor Indonesia (IMI) 2020. Didampingi Anggota Komisi X DPR RI Robert Kardinal dan ketua Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat Sadikin Aksa. 

Gubernur Sulsel, Prof. HM Nurdin Abdullah memaparkan, Sulsel baru saja melaksanakan Pilkada di 12 daerah dengan lancar.

"Jadi Pak Ketua, kondisi Sulsel pasca Pilkada, alhamdulillah aman dan mudah-mudahan tidak ada gugatan dan sebagainya, sehingga pada 17 Februari, kita akan melantik pimpinan daerah yang baru," katanya.

Nurdin juga melaporkan, kasus Covid-19 di Sulsel 80 persen dengan status OTG. Ia berharap bahwa kasus bisa dikendalikan dengan baik. Apalagi, menjelang natal dan tahun baru (Nataru).

"Hal yang menjadi konsen kita adalah menghadapi Nataru. Jadi kemarin kita juga sudah rakor, memutuskan natal kita harapkan bisa dilakukan dengan terbatas, selebihnya virtual dan perayaan tahun baru ditiadakan," bebernya.

Sulsel juga fokus pada penanganan bencana. Karena Sulsel sendiri menjadi langganan bencana, seperti tanah longsor dan bajir.

"Kami baru saja apel siaga kesiapsiagaan menghadapi bencana ini. Dan kita harap Sulsel mendapat perlindungan dari Allah SWT. Tentu kami juga mohon, arahan, bimbingan dan support dalam rangka menghadapi masa sulit ini, bukan hanga menghadapi pandemi tetapi recovery ekonomi kita juga dorong," harapnya.

  • Bagikan