FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Masyarakat SM-3T Institute (MSI) kembali menggelar kegiatan berbagi berupa sembako, seperti beras dan bahan pokok lainnya kepada anak panti asuhan di Kota Makassar.
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari proyeksi kerja MSI untuk tahun 2021 yang berlangsung di Panti Asuhan Mahdiyat di BTN Minasaupa Blok G. 21, Jalan Anggrek Makassar pada Kamis, 24 Desember 2020.
Ketua Yayasan MSI, Akhiruddin berkomitmen untuk terus menjaga muruah dan semangat pengabdian yang telah dilakukan selama bertahun-tahun oleh para alunmi program pencetak guru 3T tersebut.
"Kaitan dengan proyeksi agenda tahun 2021, kami akan terus berupaya mengajak kepada para alumni untuk mengintensifkan aktivitas yang mampu beradaptasi dengan kondisi kebiasaan baru seperti sekarang ini. Kita alumni terlahir dari muruah tulus pengabdian SM-3T, kumohon jangan hilangkan nurani dan kesucian itu," tuturnya saat memberikan sambutan di hadapan puluhan anak panti asuhan dan para alumni SM-3T.
Selain itu, Akhiruddin berharap kepada pemerintah pusat agar program SM-3T dilanjutkan untuk menciptakan guru yang profesional, khususnya di daerah 3T.
"Program SM-3T yang selalu kita banggakan, semoga bisa dilanjutkan kembali oleh pemerintah. Tempo hari saya sudah mengirimkan penguatan untuk itu, berupa paparan, panduan, beragam narasi pendukung, serta 114 video testimoni kebermanfaatan SM-3T kepada pengambil kebijakan di Kemendikbud," ungkapnya.
Akhiruddin juga memastikan bahwa MSI turut andil terhadap kendala urusan alumni SM-3T, termasuk pemerolahan NUPTK dan NRG.