Bupati Lutra Berbagi Pengetahuan dengan Pengurus AKTA

  • Bagikan

Fajar.co.id, Luwu Utara --- Usai jam kantor, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menyempatkan diri untuk berbagi pengetahuan pada kegiatan Upgrading yang diselenggarakan Pengurus Aliansi Keputeian Timur Tengah dan Afrika (AKTA), Kamis (14/1/2021).

Pertama Indah menyapa dan mengucapkan selamat kepada para pengurus atas penyelanggaraan kegiatan ini. "Selamat dan sukses buat para pengurus. Senang rasanya bisa bergabung bersama dan diajak untuk sharing pengetahuan buat para pengurus yang baru ini," ungkapnya.

Indah mengajak seluruh mahasiswi yang terhimpun, khusunya para pengurus untuk menjadikan AKTA sebagai sebuah organisasi profesional, yang mampu menjadi wadah pengembangan bagi para mahasiswi yang sedang menempuh pendidikan di Timur Tengah dan Afrika.

“Biasanya, apalagi kalau menimba ilmu jauh dari orang tua, aktif di sebuah organisasi menjadi salah satu hal yang perlu, selain mengasah dan mengeluarkan potensi yang kita miliki, juga agar tidak ada kejenuhan bila berada di perantauan,” kata Indah.

Dalam kesempatan ini Indah juga membagi tips bagaimana menjadi pemimpin yang hebat. Ia berharap apa yang dilakukan hari ini menjadi langkah awal kemajuan bagi organisasi dan tentu pribadi kita masing-masing. (rls)

  • Bagikan