Mahasiswa PPs Unifa Jadi Pemateri Bisnis Komunikasi dalam Politik

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Enam mahasiswa pascasarjana ilmu komunikasi Universitas Fajar (Unifa) menjadi pemateri seminar bertema "Bisnis Komunikasi dalam Politik" di Coffee Cafe Resto (CCR), Jl Toddopuli, Makassar, Rabu (20/1/2021).

Ketua Prodi Magister Ilmu Komunikasi Unifa, Dr Muhammad Asdar mengatakan, mahasiswa pascasarjana di Unifa diwajibkan menggelar seminar publik jelang semester akhir.

Kewajiban menggelar seminar bagi calon magister di Unifa telah dilakukan sejak tahun ajaran 2016-2017.

"Seminar ini menjadi salah satu kewajiban mahasiswa pascasarjana sebelum meraih gelar magister," tutur DR. Asdar.

Ia mengungkapkan, seminar kali ini merupakan pilot project atau proyek percontohan bagi mahasiswa Unifa angkatan 2019 dan 2020.

"Kelompok yang naik hari ini adalah pilot project bagi mahasiswa Unifa lainnya dalam menggelar seminar selanjutnya. Apalagi khusus kelompok ini kita tantang nanti setelah seminar bisa membuat buku terkait materi yang mereka paparkan," ujarnya.

Dekan Fakultas Pascasarjana Unifa, Dr. Ismail Marzuki mengapresiasi materi yang dipaparkan.

"Bagus ini materi yang dipaparkan dan memang seorang magister komunikasi harus memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi dihadapan publik," ujarnya.

Menurutnya, kewajiban mahasiswa pascasarjana dalam menggelar seminar harus terus dilanjutkan.

"Seminar ini adalah sebuah inovasi, di mana saat pandemi ini dianjurkan untuk melaksanakan kampus merdeka dan merdeka belajar. Model seperti ini sangat bagus dan perlu dilanjutkan," ujarnya.

  • Bagikan