Sabhara Polres Pangkep Salurkan Bantuan ke Korban Bencana Alam Sulbar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PANGKEP -- Unit Perintis Satuan Sabhara Polres Pangkep menyalurkan bantuan sosial yakni sembako dan pakaian layak pakai terhadap Korban bencana Alam Sulbar yang saat ini mengungsikan diri di Kabupaten Pangkep, Senin (25/01/2020).

Penyaluran itu dipimpin langsung Kasat Sabhara Polres Pangkep AKP Nirwan di dampingi Kaur Bin Ops Sabhara Iptu Muhtar, Kanit Turjawali Sabhara Aiptu Rudi Sunjaya, bersama sejumlah personel lainnya.

Polres Pangkep turut berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana. Hal tersebut merupakan bentuk kepedulian dan ketulusan kepada masyarakat dan negeri untuk dapat segera pulih serta bangkit dari masa-masa sulit seperti saat ini.

Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo S.I.K melalui Kasat Sabhara Polres Pangkep AKP Nirwan mengungkapkan keperihatinannya atas bencana Gempa yang terjadi di Sulbar sana dengan harapan semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban ekonomi dan pisikologi para korban.

"Khususnya yang saat ini mengungsi diri di wilayah hukum Polres Pangkep, ditambahkan pula bahwa Pihak Polres Pangkep akan terus berperan aktif dalam bekerja sama dan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk bersinergi dalam penyaluran bantuan terhadap korban bencana seperti ini," bebernya.

Ia merinci, bantuan yang disalurkan yaitu berupa : mie
instan (20 Dos), Air mineral 500 ML (3 Dos), panpers bayi isi 40 (2 Pics), pakaian layak pakai, dll.

Sasaran Pendisitibusian / penyaluran bantuan kali ini yaitu berada pada titik Pengungsian yang beralokasikan di Kampung Biring ere, Dusun leang Lonrong, Desa Panaikan,  Kec. Minasatene, Kab. Pangkep dengan jumlah pengungsi sebanyak 10 (Sepuluh) Kepala Keluarga yang terdiri dari 42 (Empat puluh dua) orang dengan bentuk penyerahan dilakukan secara Simbolis yang diberikan kepada Ketua Kelompok Pengungsian ABD. KADIR

  • Bagikan