Gubernur Berharap Sinergitas PWI Sukseskan Vaksin di Sulsel

  • Bagikan
https://youtu.be/WKYxjz1V98I

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah berharap Persatuan Wartawan Indonesian (PWI) Sulsel bisa menyukseskan gelaran vaksin Covid 19 yang saat ini sedang berlangsung.

Hal itu disampaikan Nurdin saat membuka ramah tamah dan pembukaan konferensi PWI Sulsel di Baruga Pattingalloang, Sabtu (30/1/2021) malam.

Menurut Nurdin saat ini Pemrov sedang berjuang melawan pandemi Covid 19. Salah satunya dengan vaksin yang saat ini sedang berlangsung.
Dengan pemberitaan yang positif, kata Nurdin bisa membuat kepercayaan masyarakat terhadap vaksin meningkat. Sehingga tidak ada lagi yang menolak.

"Berharap PWI ikut menjadi mitra strategis pemerintah dalam menyukseskan vaksin, salah satunya meyakinkan masyarakat dengan pemberitaan adalah solusi untuk memutuskan mata rantai penularan Covid-19," ungkap Nurdin Abdullah.

Saat ini banyak berita berita hoax atau tidak benar tentang vaksin yang beredar di masyarakat. Hal inilah, kata Nurdin yang mesti diluruskan.

"Kita punya pemerintah, mendengar pengumuman resmi pemerintah, jangan mengadopsi berita tidak jelas, karena pemerintah kita berniat baik untuk mencarikan solusi masyarakat terlindungi Covid 19,"tuturnya.

Jika pandemi Covid 19 bisa teratasi, maka ekonomi masyarakat bisa tumbuh. Hal itu dipercaya mencegah krisis sosial yang bisa saja terjadi.

"Ekonomi kita yang tidak bergerak karena Covid. kita vaksin supaya ekonomi bisa dibangun. Jika krisis ekonomi terus terjadi, maka mengancam terjadinya krisis sosial,"pungkas Nurdin. (ikbal/fajar)

  • Bagikan