Pandemi Covid-19, BPS: Laju Inflasi di Kota Parepare Rendah

  • Bagikan

Kenaikan inflasi pada awal tahun ini, katanya, terjadi karena kenaikan berbagai komoditas. Di antara 334 komoditas yang diukur IHK nya, yang paling mempengaruhi kenaikan inflasi adalah harga cabai rawit. Kenaikan ini terjadi sejak awal Januari. Adapun komoditas lainnya yang mengalami kenaikan adalah kedelai, yang juga mempengaruhi naiknya harga tahu dan tempe. Sayuran dan berbagai jenis ikan, juga termasuk ke dalam komoditas yang mengalami kenaikan harga.

Walaupun ada komoditas yang harganya naik, katanya, ada pula yang mengalami penurunan harga pada Januari 2021. “Seperti, beras, ketela rambat, daging ayam ras, kacang tanah dan cabai merah”, ujarnya.

Selama pandemi Covid-19 Parepare mengalami inflasi dengan presentase kecil, namun juga terjadi deflasi. Jadi selama Maret 2020-Januari 2021 inflasinya terjadi relatif landai. (parepos).

  • Bagikan