FAJAR.CO.ID, BARRU--Target vaksinasi Covid-19 untuk tenaga kesehatan di RSUD Barru mencapai 500 dosis. Pelaksanaan vaksinasi tersebut berlangsung selama tiga hari di rumah sakit type C ini.
Direktur RSUD Barru, Andi Nikmawati, mengungkapkan program vaksinasi untuk hari pertama ditargetkan 140 vaksin, namun dengan syarat harus melewati screening agar sampai ke tahap suntik vaksin.
"Kita berharap semua baik-baik saja," kata Andi Nikmawati, Kamis (4/2/2021).
Meski telah melakukan penyuntikan vaksin, Andi Nikmawati berharap protokol kesehatan dapat tetap diterapkan seperti biasa yakni mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.
Selain untuk meningkatkan imun tubuh, Andi Nikmawati menjelaskan upaya vaksinasi bagi tenaga medis juga sebagai contoh bagi masyarakat agar menumbuhkan kesadaran akan pentingnya vaksinasi Covid-19.
Diketahui hari pertama pelaksanaan vaksinasi digelar di Puskesmas Padongko. Andi NIkmawati menuturkan proses vaksin di Barru akan terus berjalan guna memutus mata rantai Covid 19.(rus/fajar)