Bahas Pengembangan Madrasah, Wagub Terima Kunjungan Kakanwil Kemenag Sulsel

  • Bagikan

Untuk Asrama Anak Pulau, kata dia, direncakan untuk tempat tinggal bagi madrasah yang tinggal jauh di kepulauan, sehingga memiliki hunian d kota agar memudahkan dalam bersekolah. Untuk Madrasah Luar Biasa, diperuntukkan bagi anak berkebutuhan khusus.

Sementara itu, Wagub Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengaku mendukung program-program yang akan dilakukan Kemenag Sulsel.

"Saya mendukung program pembangunan madrasah luar biasa, madrasah edukasi alam, asrama anak pulau, madrasah program kebahasaan, serta gerakan sejuta koin wakaf pendidikan madrasah dan pondok pesantren di Provinsi Sulawesi Selatan," ujarnya.

Ia pun mengatakan, bahwa Pemprov Sulsel telah merencanakan untuk asrama bagi anak pulau.

Apalagi, kata dia, sekolah Madrasah pun sangat diincar oleh pelajar saat ini. Ia pun berharap, Pemprov Sulsel turut diberikan kewenangan untuk Madrasah.

Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Sulsel ini pun berharap, "dengan program ini, diharapkan Madrasah bisa lebih baik lagi, serta melahirkan anak didik yang memiliki akhlak serta moral kepemimpinan," katanya Kamis 18 Februari 2021

  • Bagikan