Hadir di HUT Sidrap 677, Gubernur Bangga Daerah Ini Jadi Lokomotif Kemajuan

  • Bagikan

Ditambahkan Dollah, kompleksitas masalah akibat pandemi Covid-19 menjadi tantangan yang harus dihadapi dan diselesaikan secara bersama-sama melalui program nyata dan sinergitas kerja yang konstruktif dan produktif.

"Kami yakin dengan motto pendahulu kita 'Resopa Temmangingngi Namalomo Nalaetei Pammase Dewata', Kita akan mampu keluar dari krisis pandemi Covid-19 ini," lontar Dollah.

Dalam kesemopatan itu, Dollah juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan atas dukungan yang luar biasa dalam pembangunan berbagai proyek infrastruktur. Di antaranya, Rest Area Datae, Jembatan Jalan Lingkar dan perintisan jalan Tanrutedong-Larompong.

Sementara Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah menyampaikan selamat Hari Jadi ke-677 Sidrap kepada seluruh komponen masyarakat Sidrap. "Awalnya mau hadir secara virtual, tapi rasanya tidak afdol tidak bertemu langsung," ungkapnya.

Ia mengaku bangga dengan progres pembangunan yang menggembirakan di Kabupaten Sidrap. "Kami juga banga senang bantuan dari pemerintah provinsi menjadi daya ungkit bagi pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sidrap," imbuh Nurdin.

Selanjutnya dikatakannya, progres di Kabupaten Sidrap dapat tercipta karena dukungan dari DPRD yang sangat besar. "Program-program strategis Pak Bupati tanpa dukungan DPRD tidak akan jalan. Kerja sama ini perlu terus didorong," pesannya.

Peringatan Hari Jadi ke-677 Sidrap dihadiri Wakil Ketua DPRD Sidrap, H. Syahruddin Alrif, Ketua Pengadilan Negeri Sidrap, Ernawaty, Dandim 1420, Letkol Dodi Nur Hidayat, Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi, dan Kajari, Samsul Kasim.

  • Bagikan

Exit mobile version