300 Mahasiswa Terdampak Gempa Sulbar Bebas UKT di UNM

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR--Universitas Negeri Makassar sudah menginventarisasi mahasiswa yang terdampak gempa di Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat. Jumlahnya mencapai 300 orang dari sejumlah fakultas di UNM.

Dari data yang ada, sebanyak 278 mahasiswa program sarjana, 14 program diploma empat, 3 program magister, tiga program diploma satu, dan satu program doktor

Mahasiswa yang menjadi korban gempa Sulbar ini diminta melapor ke fakultasnya masing-masing untuk mendapatkan fasilitas bebas Uang Kuliah Tunggal (UKT) semester ini. Menurut Karta, jumlah ini masih memungkinkan bertambah seiring dengan pelaporan yang dilakukan mahasiswa asal Sulbar.

Sebelumnya Rektor UNM, Prof Dr Husain Syam menegaskan pihaknya akan memberi fasilitas bebas UKT bagi mahasiswa asal Majene dan Mamuju yang menjadi korban atau terdampak gempa yang terjadi dua pekan lalu. Fasilitas bebas UKT ini merupakan bukti komitmen kemanusiaan dan kepedulian UNM terhadap korban gempa Sulbar.

“Harapannya bantuan bebas UKT ini bisa meringankan beban penderitaan mahasiswa asal Majene dan Mamuju yang menjadi korban atau terdampak gempa,” kata Prof Husain Syam.

Selain fasilitas bebas UKT, Rektor UNM juga turun langsung menyerahkan sumbangan untuk korban gempa di dua kabupaten di Sulawesi Barat itu. Selain bantuan material, UNM juga mengerahkan tim trauma healing dari Fakultas Psikologi untuk menangani trauma korban gempa, khususnya anak-anak yang masih berada di tenda pengungsian.(rls)

  • Bagikan

Exit mobile version