FAJAR.CO.ID, SINJAI-- Wakil Ketua II DPRD Sinjai, Mappahakkang, menghadiri acara pemberian penghargaan kepada para pemenang lomba Kampung tangguh Balla Ewako Polres Sinjai. Rabu, (24/2/2021).
Pemberian penghargaan tersebut merupakan reward and punishment kepada personel TNI/Polri dan juga kepala desa serta polsek yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan berprestasi.
Acara tersebut juga dihadiri, Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) yang digelar dalam sebuah upacara sederhana di Halaman Mapolres Sinjai.
Kapolres Sinjai, AKBP Iwan Irmawan, mengucapkan selamat dan terima kasih kepada seluruh petugas TNI/Polri dan kepala desa yang telah menerima penghargaan tersebut.
“Saya berharap semoga kedepan tugas dan tanggung jawab saudara akan lebih baik lagi untuk membantu Pemkab Sinjai di dalam permasalahan di masyarakat yang salah satunya dan paling utama adalah penecegahan dan penularan Covid-19” ucapnya.
Hal tersebut juga dimaknai bahwa tugas polri dalam memelihara kantibmas harus senantiasa hadir untuk masyarakat Kabupaten Sinjai terlebih di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
Diketahui, mereka yang diberi penghargaan adalah Kapolsek, Kepala Desa, Bhabinkantibmas, Babinsa, dan awak media yang telah membantu Polres Sinjai mensukseskan program Balla Ewako dalam rangka kesiapan menangani Covid-19.
Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA), mengapresiasi terhadap program Balla Ewako yang selalu hadir membantu Pemkab Sinjai dalam penanganan Covid-19 di Bumi Panrita Kitta’.