Warga Makassar Digegerkan Temuan Mayat, Kali Ini Kepala Tercelup di Air

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Sesosok mayat kembali ditemukan untuk yang kesekian kalinya di Sulsel. Kali ini di Jalan Veteran, Lorong 43, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Minggu (7/3/2021) pukul 20.30 WITA.

Parahnya, mayat yang bernama Roby Dwi Putra (51) ditemukan oleh keluarganya dalam kondisi kepala tercelup di baskom yang berisi air.

Keluarga yang sempat curiga dengan kondisi korban yang menduga Roby meninggal tidak wajar, akhirnya melaporkan kejadian itu ke aparat Polsek Makassar.

Bhabinkamtibmas Polsek Makassar, Aipda Abdul Muin, mengatakan, awalnya keluarga Roby masuk ke rumah tersebut yang tinggal berdua dengan korban pada sore hari.

Hingga saat malam, saat ia hendak masuk ke kamar mandi, ia kaget melihat korban yang telah meninggal. Ia pun melaporkan kejadian itu ke polisi.

"Kepala tercelup di bak air. Infonya dari keluarga melapor ke kantor polisi bilang ada orang meninggal tidak wajar. Lalu anggota ke TKP," katanya, Senin dinihari (3/2/2021).

Berselang beberapa menit, Tim Bidokkes Polda Sulsel pun tiba di lokasi dan langsung mengevakuasi korban yang diketahui hanya sebagai lelaki pengangguran.

Pihaknya juga sempat melakukan olah TKP. Hasilnya, petugas tidak menemukan tanda kekerasan di tubuh korban.

"Belum ada keterangan (korban sakit). Apakah ini sakit atau bagaimana. Pekerjaan korban tidak ada. Dia hanya tinggal di sini. Dia tinggal bersama keluarganya," tambahnya.

Setelah itu, mayat korban pun dibawa ke RS Bhayangkara guna kepentingan forensik lebih lanjut. Pasca kejadian pula, rumah tersebut tidak dipasangi garis pembatas oleh polisi.

  • Bagikan