Pimpin Golkar Makassar, Appi Siap Maju Lagi di Pilwali 2024

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Ketua Golkar Makassar terpilih, Munafri Arifuddin alias Appi menegaskan kesiapannya untuk kembali menyongsong Pilwali Makassar tahun 2024 mendatang.

Sebagai Ketua Golkar Makassar, Appi memiliki target untuk menempatkan partai berlambang pohon beringin itu untuk menjadi partai pemenang di Kota Makassar. Ia menyatakan siap kembali menjadi calon Wali Kota Makassar.

"Kalau itu sudah menjadi amanat partai. Suka atau tidak suka. Kita harus siap," tegas Appi sesaat setelah terpilih aklamasi dalam Musda X DPD II Golkar Makassar, di Novotel, Selasa (9/03/2023).

Menjadi partai pemenang di Kota Makassar memang menjadi amanat Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan Taufan Pawe.

TP, akronim nama Taufan Pawe, meminta langsung kepada Appi untuk membuktikan diri mampu mewujudkan mimpi Golkar untuk menempati kursi orang nomor satu di Kota Makassar.

"Ini adalah mimpi kita bersama, mimpi partai Golkar. Dan saya sangat yakin Pilwalkot Makassar 2024, Golkar dan Pak Appi akan jadi pemenang," tegas TP.


Diketahui, jika Appi maju kembali di Pilwali Makassar tahun 2024, maka hal tersebut adalah momentum ketiga bagi Bos PSM Makassar itu. Sebelumnya di Pilwali 2018 dan 2020 Appi juga maju namun belum terpilih.(mg3/fajar)


  • Bagikan