Telah Mendapat Izin, Bupati Bone Pastikan Hari Jadi Bone ke 691 Akan Digelar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, BONE -- Kabar baik disampaikan Menteri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif (Menparekaf), Sandiaga Uno terkait izin gelaran event musik, budaya hingga olahraga telah mendapat izin Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo.

Hal itu pun disambut baik di Bumi Arung Palakka. Apalagi 6 April mendatang Hari Jadi Bone (HJB) ke-691 akan dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Bupati Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi mengatakan, HJB tahun ini akan dilaksanakan namun kegiatan masih dibatasi dan tetap menjaga protokol kesehatan.

"Yang pasti Insyaallah kita lakukan pertama rapat paripurna tanggal 6 di DPRD, baru ziarah makam raja-raja," kata Andi Fahsar, Jumat (12/3/2021).

Kata dia, ziarah makam raja-raja pada HUT Bone ke 690 tidak dilaksanakan, makanya tahun ini akan dilaksanakan. Hari Selasa mendatang sudah akan dibentuk panitianya.

Selain itu, mattompang juga akan dilaksanakan di halaman rumah jabatan saja untuk menghindari kerumunan, dan jumlah orang yang hadir akan disesuaikan dengan area rujab.

"Kita berharap ada perwakilan karena tidak semua bisa hadir di rujab. Contoh kepala desa hanya diundang melalui asosiasinya. Di mattompang itu akan dirangkaikan dengan isra mikraj," jelas Bupati Bone dua periode ini. (agung/fajar)

  • Bagikan