Sementara itu, Kepala PPSDM Regional Makassar, Fahsul Falah, berpesan kepada 40 reformer untuk selalu mengambil pembelajaran pada saat Studi Lapangan di Kabupaten Bulukumba. ”Kita berharap peserta nantinya akan pulang membawa rekomendasi yang dibutuhkan untuk 4 Perangkat Daerah, yaitu Keuangan, Bappeda, Koperindag, dan Perikanan. Jangan sampai asyik berwisata, lalu lupa menyelesaikan tugas yang diemban,” harap Fahsul. (*)