FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Universitas Negeri Makassar (KPRI) menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-38 Tahun Buku 2020 di gedung Phinisi UNM, Rabu (24/3/2020).
Pada RAT kali ini KPRI UNM mengangkat tema “Bersinergi mewujudkan KPRI-UNM tetap kokoh dalam situasi covid-19 demi kesejahteraan” dan di hadiri oleh Asrullah Ketua Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Sulawesi, Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulsel, Malik Faisal, dan seluruh anggota KPRI UNM.
Ketua Pengurus KPRI UNM Tuti Supatminingsih mengungkapkan sebagai wadah pertanggungjawaban pengurus untuk melaporkan pertanggung jawaban pengelolaan kepada para anggotanya.
“koperasi itu kebersamaan, dimasa Covid-19 kami bisa eksis. Kegiatan ini merupakan wadah kami dari pengurus untuk melaporkan pertanggungjawaban kami dan juga sebagai ajang untuk berembuk bersama membahas langkah-langkah untuk kemajuan lembaga ini,” ungkapnya.
sementara itu, Kadis Koperasi dan UMKM Sulsel dalam sambutannya mengapresiasi atas capaian yang telah diraih oleh KPRI UNM ditengah kondisi ekonomi yang lesuh akibat dampak pandemi covid-19.
“Kita memberikan apresiasi kepada KPRI-UNM yang telah berjalan efektif. Berperang dengan baik memberikan layanan kepada anggota sebagai keterkaitan, partisipasi aktif kepada aggotanya,” ungkapnya.
Sementara itu dalam arahannya Rektor UNM Prof. Husain Syam mengungkapkan RAT kali ini begitu sangat penting dalam melakukan evaluasi kinerja dan menyusun program yang akan dilakukan KPRI-UNM kedepannya untuk upaya memberikan kesejahteraan kepada anggotanya.