FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Jajaran Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumaham Sulsel ikuti kegiatan Penguatan Pengawasan di Bidang Pemasyarakatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) secara virtual, Kamis (01/4/2021).
Kegiatan ini dibuka oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga dan menghadirkan Inspektur Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Razilu sebagai narasumber, serta diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Indonesia. Tujuannya untuk menciptakan kinerja pemerintah yang profesional dan akuntabel.
Dirjenpas menyebut, kegiatan penguatan pengawasan ini merupakan momentum yang tepat untuk mengingatkan seluruh insan pemasyarakatan dalam menjaga integritas dan meningkatkan pengawasan terhadap warga binaan atau klien pemasyarakatan, serta meningkatkan etos kerja dalam membangun zona integritas.
Sementara itu, Inspektur Jenderal Kemenkumham, Razilu mengatakan, kinerja tinggi pemerintahan harus dikemas bermartabat dengan menerapkan budaya kerja berintegritas, anti korupsi dan melayani, sehingga tercipta zero penyimpangan penyalahgunaan kewenangan dan pengaduan.
Agar tak tergoda melakukan pelanggaran, Razilu meminta petugas pemasyarakatan untuk mengendalikan hawa nafsu, berhati-hati dalam bertindak dan mengambil keputusan, hidup sederhana secara halal, serta menghentikan menghukum diri sendiri.
Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Lapas Palopo Indra Sofyan, Kepala Rutan Sidrap Mansur, Kepala Rutan Selayar Nana Herdiana, Karutan Malino Ambo Asse beserta Jajaran Pejabat Struktural Lapas Makassar, Rupbasan Makassar, Lapas Watampone, Lapas Parepare, dan Rutan Watansoppeng. (rls)