Mencari “Kartini” di Masa Pandemi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, LUWU UTARA-- Kartini adalah salah satu contoh dari keteguhan menggapai mimpi atau impian. Kartini telah menginspirasi perempuan-perempuan Indonesia untuk ikut mengambil peran dalam pembangunan. Energi positif yang ditularkannya banyak ditiru oleh para perempuan di masa kini.

Lewat pergerakan Kartini di masa lampau pula, perjuangan gender menjadi perjuangan yang terus digalakkan dari generasi ke generasi. Semua demi kesetaraan kesempatan (equal opportunity). Perempuan dan laki-laki harus memiliki kesempatan yang sama dalam membawa perubahan besar terhadap negeri ini.

Dengan menapaktilasi semangat juang Kartini di masa lampau, maka lahirlah banyak tokoh perempuan di masa kini yang semangatnya tak kalah dengan semangat juang Kartini. Para tokoh perempuan ini juga memiliki pemikiran dan gagasan yang cemerlang dan pastinya juga visioner serta membawa kekuatan ide yang bisa menginspirasi perempuan lainnya.

Nah, di tengah pandemi COVID-19, semangat Kartini tentu sangat dibutuhkan guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, salah satu tokoh perempuan yang memiliki semangat Kartini di masa kini.

Tak salah ketika momentum Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 24 April, Indah Putri Indriani kerap diundang pada berbagai forum seminar berskala nasional sebagai narasumber. Yang terbaru, saat dirinya tampil pada kegiatan webinar bertajuk Knowledge Sharing Forum (KSF) yang digelar secara virtual oleh Universitas Terbuka, Kamis (22/4/2021).

  • Bagikan