FAJAR.CO.ID, BARRU -- Progres perbaikan kerusakan jalan di sejumlah ruas jalan Poros Barru-Parepare dinilai lamban. Kerusakan jalan terparah ada di dua titik. Wilayah Siawung dan Ammaro, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru.
Selain itu, kerusakan jalan juga terjadi di Poros Pekkae, Barru-Soppeng. Sebelumnya, Bupati Barru, Suardi Saleh mengatakan, pihaknya telah membentuk tim koordinasi dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional, juga Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Sulawesi Selatan.
Selain jalan Poros Barru-Parepare yang rusak. Juga jalan lintas Barru-Soppeng Buludua sekitar Aroppoe. "Kondisi jalan rusak membuat kemacetan panjang. Sebab kendaraan bergerak lama," kata seorang pengendara roda dua, Hasri, Senin, 26 April.
Kerusakan jalan sebenarnya sudah diperbaiki sedikit demi sedikit. Di jalan Poros Siawung, sejumlah alat berat disiapkan. Pengerukan aspal ini sudah dikerjakan beberapa pekan lalu. Sejumlah rambu peringatan perbaikan tampak terpasang di ruas jalan tersebut.
Di sekitar Ammaro juga dikeruk aspalnya. Sayangnya, progres pengerjaan perbaikannya tampak lamban. Jalan yang sudah dikeruk hanya ditambal bagian ujungnya agar kendaraan tak terperosok. (rus/yuk)