Area Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik ada Lakigidi yaitu Layanan Kekayaaan intelektual Digital, Laki selam yaitu Layanan Kekayaan Intelektual Sebelum Terlambat, Laserdoor yaitu Layanan Sertifikat Kekayaan intelektual Door to Door. Juga ada Laris Online yaitu Aplikasi Pelaporan Bulanan Notaris on line , Aplikasi Nomor Surat oleh operator surat, Buku Tamu berbasis E-KTP dengan fitur capture foto, pencatatan surat masuk melalui Aplikasi, Surat Masuk secara otomatis, dan informasi Kekayaan Intelektual Komunal (KIK).
Sementara itu, Inspektur Wilayah VI Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI Marasidin Siregar memberikan saran terkait fungsi kanwil selain sebagai satker juga sebagai pembina Unit Pelaksana teknis dalam pembangunan zona integritas. "Agar inovasi yang dibuat satker, dan kanal pengaduan di UPT dimonitor kanwil," Pinta Marasidin
Tim Evaluator juga menyarankan terkait konpensasi kepada pelanggan jika layanan kanwil terlambat dan menyoroti layanan keimigrasian pada tempat pemeriksaan Imigrasi.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Divisi Administrasi Sirajuddin, Kepala Divisi Imigrasi Dodi Karnida, Kepala Divisi Pemasyarakatan Edi Kurniadi, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Anggoro Dasananto, dan seluruh Tim Pokja Pembangunan Zona integritas Kanwil kemenkumham Sulsel. (rls)