Alumni DDI Mangkoso Bagikan Takjil dan Donasi untuk Sekolah Tahfiz

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR- Alumni DDI Mangkoso angkatan 1999 dan lulusan 2006, menggelar kegiatan berbagi sekaligus reuni dan buka puasa bersama, Jumat (30/5/2021).

Aksi amal digelar dengan berbagi takjil atau makanan berbuka untuk sejumlah pengguna Jalan Perintis Kemerdekaan, lalu melakukan penyerahan bantuan pembangunan sekolah tahfidz dan masjid secara simbolis.

Panitia Reuni Alumni 1999 - 2006 Pondok Pesantren DDI Mangkoso, Asrul Amrullah menyampaikan, rasa persaudaraan dan kekompakan ditunjukkan para alumni dengan menghimpun donasi.

"Alhamdulillah, berkat rasa persaudaraan dan kepedulian yang tinggi teman teman, terkumpul donasi sebesar Rp11.250.000. Donasi ini kita salurkan untuk berbagi takjil Rp1,7 juta dan selebihnya untuk pembangunan masjid serta dua rumah Tahfiz," ujar Asrul Amrullah.

Alumni DDI Mangkoso angkatan 1999, Mujahidin Malik menambahkan para alumni membagikan 100 paket takjil kepada sopir truk, angkot, gojek serta pengendara lain yang membutuhkan.

Kemudian mereka melakukan buka puasa bersama di Klabers Kafe Jalan Perintis Kemerdekaan Km 8 (Ruko Puri Kencana nomor 234).

Dalam kesempatan tersebut, penyerahan bantuan kemudian dilakukan secara simbolis kepada pembina Pondok Pesantren DDI Mangkoso, Ustaz Muhammad Agus terkait pembangunan Masjid Idadiyah DDI Mangkoso.

Alumni angkatan 1999-2006 juga menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Ustaz Muhammad Farid Wajedy selaku Pimpinan Pondok Pesantren Ulumul Quran DDI Hasanuddin yang juga alumni DDI Mangkoso angkatan 1999.

Wali Kota Makassar, Danny Pomanto mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan para alumni DDI Mangkoso angkatan 1999-2006 tersebut.

  • Bagikan