Kerumunan Masih Jadi Prioritas Pengawasan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Kerumunan massa masih menjadi perhatian khusus dari Polda Sulsel. Aparat perlu memastikan tidak ada kerumunan massa untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Mudik dan keamanan serta kelancaran lalu-lintas tetap jadi perhatian. Tapi yang paling diprioritas itu mencegah kerumunan," kata Kasubdit Kamsel (Keamanan dan Keselamatan), Ditlantas Polda Sulsel, AKBP Astu usai melakukan patroli di Kota Makassar, Sabtu, 8 Mei 2021.

Di Makassar sendiri ada 17 pos pengamanan yang tersebar di titik-titik vital kota. Terutama yang menjadi pusat keramaian.  Pos-pos aparat gabungan ini tugas utamanya tidak lagi mengamankan suasana menjelang lebaran, tetapi sudah bertambah menjadi mencegah terjadinya kerumunan.

Menurut Astu, sejauh ini kondisi keamanan tetap berjalan lancar. Malah dia menyebut akhir pekan ini lebih sunyi dari biasanya. "Kami sudah patroli dari jam enam pagi. Alhamdulillah tidak ada kerumunan, yang biasanya orang berkumpul untuk olahraga. Semoga ini menandakan kesadaran masyarakat," kata Astu yang berpatroli bersama Kasi Fasmat, Ditlantas Polda Sulsel, AKP Ade Firmansyah serta Pamin BPKB, Ditlantas Polda Sulsel, Ipda Bahrun.

AKBP Astu juga menekankan kepada masyarakat agar menunda mudik demi kebaikan bersama. Siapapun, termasuk polisi juga ingin mudik dan melepas kangen dengan keluarga di kampung halaman. Tetapi keinginan itu harus ditahan demi kemaslahatan bersama.

"Kampung saya di Bulukumba, Pak Ade di Bandung dan Pak Bahrun ini di perbatasan Takalar - Jeneponto. Tapi kami juga tidak bisa mudik. Bukan hanya karena tugas, tetapi juga untuk mencegah penularan Covid," tegasnya. (FNN)

  • Bagikan