Ketua Terpilih DPP KKDB Barru, Yasin Azis yang didaulat memberikan testimoni menyampaikan apresiasi atas sambutan yang diterima. Ia banyak mengungkap syukur dan berfilosofi dihadapan Pimpinan Daerah dan segenap Tokoh Barru lintas generasi.
“Mari kita saling mengingatkan, senantiasa mengharapkan Doa dari Allah SWT, Satu hal yang patut kita syukuri sekarang, di Barru ini, Apa yang pernah kita diskusikan, alhamdulilah bisa terwujud seperti sekarang ini,” sebutnya menegaskan bahwa arah pembangunan Barru saat ini telah sesuai ekspektasi Wija Barru se-Nusantara, dan bersedia bersinergi membangun Daerah serta meminta study kelayakan secara tertulis untuk hal yang dapat dikerjakan bersama.
Ketua DPP KKDB yang diamanahi untuk ketiga kalinya sebagai leader ini, memuji penyambutan Pemda Barru dengan menggunakan narasi Bugis kental. “Bupati Barru (Suardi Saleh) yang selalu merakyat, ri alena engkani dua e, ada adanna to Berru e, na Pangkaukaenna. Nasaba to macca mega ladde, iya isappae paduppaengngi acca na. Ro mai wettu ri sompa Meong na Ase’ we, Resopa Temmangingngi Namalomo Naletei Pammase Dewata, Alhamdulillah, setelah masuk Islam, kita yakini, Resopa Temmangingngi Natoppoi Paddisengeng, Singkeru Pangkaukeng, Namalomo Naletei Pammase Puang Sewwae,” Sebut Pengusaha kelahiran Desa Lompo Tengah, Tanete Riaja ini sampaikan Filosofinya.
Suasana yang penuh canda ria dan keakraban ini, semisal gurauan MC yang menyampaikan bahwa menjadi Pengurus KKDB akan nampak awet muda, sebab penuh senyum , silaturahmi, dan bahagia. Hal seperti ini warnai perjalanan di selingi tepuk tangan dan tawa riang di sepanjang trip sesuai roundownt agenda yang telah disampaikan termasuk Naik Kereta Api Pekkae-Mangempang.(*)