Museum BJ Habibie Segera Beroperasi

  • Bagikan

Museum BJ Habibie dibangun oleh Pemkot Parepare pada 2020 tepat di atas lahan rumah lahir BJ Habibie di Jalan Alwi Abdul Jalil Habibie, berhadapan dengan Pelabuhan Nusantara, Parepare. Itu sesuai permintaan langsung BJ Habibie. Museum dibangun berlantai dua senilai total Rp3,2 miliar, dengan desain megah dan berarsitektur yang berestetika tinggi.

Museum BJ Habibie merupakan satu-satunya Museum Kepresidenan di Indonesia yang dikelola langsung Pemerintah Daerah, yakni Pemkot Parepare. Dan kehadiran museum berikonik BJ Habibie ini adalah satu-satunya di dunia.

Taufan Pawe dalam beberapa kesempatan menegaskan, hadirnya Museum BJ Habibie merupakan simbol penghormatan Pemerintah Kota Parepare terhadap jasa-jasa Bacharuddin Jusuf Habibie semasa hidupnya. (*)

  • Bagikan