FAJAR.CO.ID, BULUKUMBA -- Simpul Belajar Forum Masyarakat Peduli Kesehatan Ibu dan Anak ( FORMAP-KIA) Bulukumba di program MADANI mendapatkan kesempatan untuk meningkatan kapasitas. Peningkatan Kapasitas tersebut dimentoring langsung oleh SATUNAMA sebagai service provider .
Peningkatan kapasitas ini dilakukan secara online dan offline. Untuk pelaksanaan secara online telah dilaksanakan pada tanggal 17 sampai 21 Mei, kemarin. Lalu, pendampingan secara offline dilaksanakan pada hari Kamis, 17 Juni di Grand 99.
Kegiatan ini di ikuti masing-masing 5 perwakilan anggota simpul belajar FORMAP-KIA, Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Bulukumba sebagai mitra utama program MADANI, serta field coordinator program.
Ketua FORMAP-KIA, Muhajir berharap, kegiatan ini dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) personil forum. Baik dari segi wawasan maupun kualitas.
"Ke depan kita berharap FORMAP-KIA dapat memiliki legalitas untuk keberlanjutan program," harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum PDNA Bulukumba, Satnawati yang juga bagian dari FORMAP-KIA berharap, kegiatan peningkatan kapasitas simpul belajar FORMAP- KIA bisa lebih aktif lagi. Khususnya dalam melakukan advokasi terkait kesehatan ibu dan anak di kabupaten Bulukumba. (sir)