Terus Digenjot, 2.733 Warga Luwu Utara Telah Divaksin Hari Ini

  • Bagikan

Jumlah orang yang divaksin juga melebihi target, yakni 1.109 orang. Antusiasme warga desa mengikuti kegiatan vaksinasi COVID-19 tentu tidak terlepas dari komitmen Bupati dan Wakil Bupati untuk mempercepat penanganan COVID-19 melalui optimalisasi vaksinasi. Di mana pada berbagai kesempatan, pucuk pimpinan tak pernah lelah mengimbau warga untuk divaksin dalam rangka melawan COVID-19.

Juga tak kalah pentingnya adalah peran para Camat, Kepala Puskesmas bersama Tim Vaksinasi Puskesmas, serta unsur Forkopimcam dalam mengedukasi warga agar mau mengikuti vaksinasi COVID-19.

“Komitmen pimpinan sangat berperan besar atas capaian kita hari ini. Termasuk juga peran Forkopimcam yang juga sangat nampak. Semangat para Camat, Kepala Puskesmas dan Tim Vaksinator juga sangat terlihat, sehingga target 1.000 orang per hari bisa kita capai, bahkan melebihi target,” kata Jubir Satgas COVID-19, Komang Krisna. (rls)

  • Bagikan