Ini Susunan Pengurus PMI Luwu Utara 2021 – 2026, Andi Thiar Kepala Markas PMI

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, LUWU UTARA-- Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Luwu Utara, Indah Putri Indriani, memimpin Rapat Pleno Pengurus I, Minggu, (27/6/2021) di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara. Rapat Pleno ini adalah tindak lanjut setelah keluarnya SK PMI Provinsi Sulawesi Selatan tentang Pengesahan Pengurus PMI Luwu Utara Masa Bhakti 2021 - 2026 tertanggal 23 Juni 2021.

Selain membahas rencana penunjukkan Ketua Harian untuk membantu tugas ketua umum, pleno kali ini juga membahas pembagian bidang tugas. Apalagi setelah adanya penambahan jumlah pengurus dari 12 orang di periode sebelumnya menjadi 15 orang. Pleno kali ini, juga ditetapkan Andi Bachtiar sebagai Kepala Markas PMI Lutra. “Banyak yang ingin terlibat dalam organisasi ini, tapi karena berbagai hal, kita tak bisa mengakomodir semua,” jelas Indah.

Meski begitu, kata Indah, banyaknya orang yang berminat masuk ke dalam organisasi kemanusiaan tersebut adalah bukti bahwa PMI adalah organisasi yang bisa diterima di semua kalangan. “Ini adalah bentuk apresiasi dari banyak pihak terhadap organisasi PMI,” jelas Indah, yang juga Bupati Luwu Utara ini. Indah menambahkan, Kepengurusan PMI di tingkat kecamatan juga telah memasuki masa akhir. Untuk itu, ia meminta kesiapan para pengurus di kabupaten untuk segera mempersiapkan diri.

“Kita harus mempersiapkan segala sesuatunya agar kepengurusan PMI di tingkat kecamatan bisa mengakomodir segala potensi yang ada untuk menggerakkan masyarakat, utamanya dalam penanggulangan bencana dan pengembangan SDM para relawan,” terangnya. Turut hadir dalam pleno kali ini, Wakil Bupati Suaib Mansur yang juga Wakil Ketua Bidang Penanganan Bencana, dan para Wakil Ketua Bidang dan Anggota Pengurus PMI lainnya. (Lp/LH)

  • Bagikan