Musprovlub Buntu, AIM Tolak ABM Jadi Ketua KONI Sulbar

  • Bagikan

"Daerah lain ada pejabat (menjabat KONI) seperti di Papua, Kalimantan, dan Sulawesi. Ada wakil gubernur sampai bupati menjadi ketua KONI Provinsi. Jadi tidak ada persoalan jika para cabor menyetujui semua," ungkapnya.

Pantauan FAJAR dalam forum musprovlub itu memang berlangsung dalam tensi tinggi. Terutama saat ABM tiba-tiba masuk ke dalam forum dan mencium kepala adiknya yang diiringi tepuk tangan peserta.

Namun pemandangan harmonis itu tidak berlangsung lama, saat ABM naik ke atas mimbar, ia menyatakan agar proses musyawarah ini diserahkan ke KONI Pusat. Ia tak mau ada keributan.

Mendengar itu, AIM berdiri seraya mengeluarkan komentar sekaligus menunjuk pimpinan sidang. "Ini yang kalian suka semua toh," ujarnya dengan nada jengkel.

Saat turun dari mimbar, ABM kembali menghampiri AIM sembari menepuk pundak sang adik. "Sudahmi, sadarko," ujarnya.

Mendengar itu, AIM membalas dengan menyatakan jika dirinya tidak ada masalah. "Saya tidak apa-apaji," balasnya.(wir/fajar)

  • Bagikan