Kiat-kiat Mendapatkan Keuntungan Melalui Internet

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI – Sebanyak 539 peserta antusias mengikuti Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi, yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan Siberkreasi bersama Dyandra Promosindo, dilaksanakan secara virtual pada 12 Juli 2021 di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Kolaborasi ketiga lembaga ini dikhususkan pada penyelenggaraan Program Literasi Digital di wilayah Sulawesi. Adapun tema kali adalah “Aman dan Nyaman Bermedia Sosial”.

Program kali ini menghadirkan empat narasumber yang terdiri dari Farid Assifa selaku Editor Regional KOMPAS.com, Hafiid Pratama selaku pemengaruh, Yanti Rositasari selaku pendidik sekaligus pegiat literasi, serta Rosniawati selaku jurnalis dan pelatih GNI.

Adapun yang bertindak sebagai moderator adalah Ratih Aulia. Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi menargetkan peserta sebanyak 57.550 orang.

Pemateri pertama adalah Farid Assifa yang membawakan tema "Positif, Kreatif, dan Aman di Internet". Farid mengatakan bahwa ada banyak hal yang dapat dilakukan di internet, seperti berjualan daring, menjadi narablog atau pemengaruh.

“Manfaatkanlah internet sebaik mungkin dan kalau perlu bisa menambah pendapat juga”, pesan Farid.

Berikutnya, Hafiid Pratama menyampaikan materi berjudul "Bebas Namun Terbatas: Berekspresi di Media Sosial".

Menurut Hafiid, anak muda memegang peranan penting dalam peradaban di media sosial. Meskipun media sosial dapat digunakan secara bebas, ia menegaskan agar kita tahu batasan dari kebebasan berekspresi tersebut.

  • Bagikan