FAJAR.CO.ID, BARRU--Kasus Covid-19 di Barru masih menjadi perhatian semua pihak. Bupati Barru, Suardi Saleh terus memantau perkembangannya dari waktu ke waktu.
Bahkan pada semua pertemuan yang dilakukan di Bola Sobae, bersama Satgas Covid-19 Barru, Selasa ( 13/07/2021) memberi penekanan terkait upaya penanganan penyebaran Covid-19 ini.
Mantan Kepala Bappera Pinrang ini memintan kepala Puskesmas siapa siaga 24 jam. "Saya minta kapus hanphonenya aktif 24 jam," tegasnya.
Suardi juga minta puskesmas siapak tempat untuk isolasi mandiri tentu saja harus berkoordinasi dengan stakeholder setempat termasuk kepala desa.
Selain puskesmas, Bupati Barru juga meminta Direktur Ruma Sakit untuk terus memantau perkembangan jika diperlukan tambah ruang khusus perawatan untuk pasien Covid-19 ini.
Berdasarkan data, hingga saat ini warga yang terkonfirmasi positif Covid -19 sudah mencapai angka 90 orang. Karena itu tidak boleh ada yang lengah. "Jangan lelah selalu mengingatkan protokol kesehatan," kata Suardi Saleh.(rus)