Meski bantuannya tak banyak, kata dia, tapi setidaknya itu bisa meringankan beban warga masyarakat.
"Setidaknya itu dapat kami lakukan sebagai bakti kami pada bangsa dan negara. Harapan kami masyarakat Maros mengikuti apa yang sudah di gariskan pemerintah tentang protokol kesehatan untuk menghindari penularan covid ini," katanya.
Untuk di wilayah Kabupaten Maros ini sendiri, sebanyak 2 ton beras di distribusikan langsung pada masyarakat melalui Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian institusi TNI dan Polri terhadap situasi sulit yang dialami.
Sementara itu, Komandan Kodim 1422 Maros, Letkol Inf Budi Rahman menjelaskan, jika penyerahan bantuan ini sekaligus untuk menunjukkan sinergitas TNI-POLRI yang tetap berkomitmen untuk terus berjuang menyelamatkan masyarakat.
"Ini sekaligus menunjukan sinergitas kita antara TNI dan Polri, bahwa kita berkomitmen untuk terus bersatu berjuang bersama untuk menyelamatkan masyarakat, utamanya masyarakat Kabupaten Maros," ungkapnya.
Dia juga mengatakan kalau penyerahan bantuan sosial ini sebagai upaya dalam menarik simpati warga, dan menghindari tindakan represif di masa penerapan PPKM untuk tetap mematuhi protokol kesehatan guna TNI-Polri penularan wabah Covid-19. (rin)