FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Kakanwil Kemenkumham Sulsel diwakili oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Edi Kurniadi pimpin upacara pelepasan Jenazah Almarhum Drs. Sulthani Kosil, Bc.IP. (Kakanwil Departemen Hukum dan Perundangan Undangan Aceh 2001/ sekarang kakanwil Kemenkumham). Almarhum meninggal dunia di Makassar Sabtu (24/7) pada usia 79 tahun.
Upacara di Rumah Duka Jl. Traktor no. 3 Komplek PU Malangkeri. Dihadiri oleh Kakanwil kemenkumham Maluku Andi Nurka, Kakanwil Sulbar Anwar, Kalapas Makassar Hernowo Sugiastanto, Karutan Makassar Sulistyadi, Kepala LPKA Maros Tubagus M. Chaidar, dan Kabapas Makassar Alfrida.
Kadivpas Edi Kurniadi menyampaikan duka cita yg mendalam atas meninggalnya almarhum dan berterima kasih atas pengabdiannya kepada bangsa dan negara melalui kemenkumham. "Kita patut menghargai dan menghormati jasa-jasanya selama Almarhum menjabat dan menjadi ASN Kemenkumham," Kata Edi.
Sulthani Kosil lahir di Palopo 1942 dan merupakan Alumni Akademi Ilmu Pemasyarakatan(AKIP) tahun 1971. Almarhum pernah Menjabat Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Sampit 1973, Kabid Pemasyarakatan Kanwil Dep. Kehakiman Maluku Tahun 1987. Kalapas Samarinda dan Kalapas Kelas IIA Ambon pada Tahun 1990.
Kemudian 1995, Kalapas Ujung Pandang dan tahun 1999 Korpas ( koordinator pemasyarakan ) pada Kanwil Dep. Kehakiman Sumatera Selatan. Tahun 2000 sebagai Korpas pada Kanwil Depkumdang Sulsel. Terkahir jadi Kakanwil Depkumdang Aceh pada Tahun 2001. (rls/fajar)